Selasa, 08 November 2016

Ice Cream Cake Strawberry Cokelat


Resep Ice Cream Cake Strawberry Cokelat Lembut dan Lezat

 

Ice Cream Cake kini lagi digemari dan populer di Indonesia. Pada saat kita membeli es krim di sebuah stand es krim pastinya selalu ada daftar menu yang menawarkan kombinasi antara es krim dengan cake varian rasa itu sendiri. Bisa kebayang bukan, rasa es krim yang creami dan sejuk dengan cake lembut yang di padukan dengan varian rasa yang sangat menggoda.


www.majalahkuliner.info



Ada kalanya tidak mungkin kita harus selalu membeli menu es kirm yang seperti itu. Bagaimana jika kita coba untuk membuatnya? Kenapa tidak? Ayo kawan, tunjukkan bakat memasakmu. Kelak suatu saat menu es krim cake ini akan menjadi andalan untuk usaha bisnis es krim cake mu.


Bahan yang diperlukan untuk Membuat Ice Cream Cake Strawberry Cokelat :
  • 140 gram tepung terigu
  • 100 gram margarin (lelehkan)
  • 20 gram coklat bubuk
  • 150 gram gula pasir
  • 5 butir telur
  • 1/2 sdt baking powder
  • 1 Kotak es krim instan rasa strawberry/rasa sesuai selera
Peralatan yang dibutuhkan untuk membuat Ice Cream Cake Strawberry Cokelat :
  • Siapkan loyang berbentuk lingkaran dengan ukuran 20 cm, olesi dengan margarin dan taburkan sedikit tepung terigu agar tidak lengket
  • Beberapa alumunium foil
Cara membuat Ice Cream Cake Rasa Strawberry Cokelat Lembut dan Lezat :
  1. Panaskan oven dengan suhu 175 derajat Celcius. Siapkan loyang berbentuk lingkaran yang sudah diolesi dengan mentega dan tepung terigu. Kemudian siapkan loyang bongkar pasang berukuran 20 cm. Sisihkan.
  2. Kocok telur dan gula hingga mengembang. Masukkan tepung terigu, coklat bubuk, dan baking powder, aduk rata. Kemudian tambahkan margarin yang telah dilelehkan, aduk rata kembali. Dan tuangkan adonan ke dalam loyang, lalu panggang selama 30 menit.
  3. Setelah matang, angkat cake coklat tersebut kemudian dinginkan sejenak.
  4. Siapkan loyang bongkar pasang dan lapisi bagian dalamnya dengan menggunakan alumunium foil.
  5. Potong Cake Coklat mendatar menjadi 3 bagian. Ambil bagian terbawah cake tersebut dan taruh ke dalam loyang bongkar pasang.
  6. Kemudian tuangkan setengah es krim strawberry. Lalu tutup dengan potongan cake coklat yang kedua. Tuangkan sisa eskrim di atas potongan cake coklat secara merata. Setelah itu tutup dengan potongan cake coklat yang ketiga. Rapatkan dan tutup dengan alumunium foil.
  7. Masukkan dalam freezer dan diamkan selama kurang lebih 3 jam.
  8. Keluarkan Ice Cream Strawberry Cokelat lalu potong dengan bentuk segitiga, dan sajikan dengan hiasan potongan buah strawberry.
  9. Ice cream cake strawberry cokelat siap untuk di santap.
Catatan :

Beda orang makan beda selera, maka kreatiflah untuk memodifikasi takaran dalam setiap resep hingga didapatkan rasa yang pas dengan selera Anda, karena yang enak untuk kami belum tentu Anda juga suka.
Demikianlah cara membuat Ice Cream Cake Strawberry Cokelat yang dapat kami share hari ini, bisa kalian coba dan praktekkan sendiri di rumah, tentunya dengan menggunakan  Resep Ice Cream Cake Strawberry Cokelat Majalahkuliner.info. Semoga Resep Membuat Ice Cream Cake Strawberry Cokelat ini bisa bermanfaat untuk kalian semua para sahabat yang gemar berkreasi membuat hidangan kuliner kue/cake lezat. Selamat mencoba ya..


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Electricity Lightning