Minggu, 28 Agustus 2016

Rahasia Makanan Awet Muda

Rahasia Awet Muda Tersimpan dalam Makanan ini


Mengkonsumsi makanan sehat tidak hanya membuat tubuh menjadi bugar, tapi juga menjadi rahasia awet muda yang bisa Anda terapkan.

Kulit tetap sehat, halus, kencang, dan tak berkeriput meski usia sudah tak muda lagi tentu menjadi keinginan banyak orang. Untuk itu, sel-sel tubuh pun harus terhindar dari paparan partikel bebas yang berbahaya. Salah satu caranya adalah dengan mengonsumsi makanan kaya antioksidan. Mengapa? Karena makanan yang sehat tidak hanya memengaruhi sistem kekebalan tubuh, tetapi juga dapat memberikan berbagai manfaat nyata pada kulit, seperti membuat Anda terlihat lebih muda dari usia sebenarnya. Berikut beberapa makanan yang menyimpan rahasia awet muda di dalamnya.




Sayuran dan buah-buahan berwarna

Buah dan sayuran berwarna kaya akan antioksidan yang membantu mencegah kerusakan sel-sel kulit akibat molekul jahat. Contohya sayuran hijau, tomat merah, blueberry, dan wortel. Tak hanya itu saja, buah anggur juga mengandung antioksidan kuat yang membantu menurunkan risiko penuaan dini pada kulit.
Jangan lupa konsumsi buah-buahan bervitamin C dan E. Selain mengandung antioksidan yang membantu menjaga kulit tampak lebih muda, vitamin C bisa menciptakan kolagen yang membantu membuat kulit tetap kenyal. Sedangkan vitamin E dari makanan umumnya harus ditambah dengan bentuk suplemennya untuk dapat melembapkan kulit.

Satu penelitian bahkan menyebutkan bahwa banyak mengonsumsi sayuran berwarna kuning dan hijau dapat membantu mencegah timbulnya keriput. So, setiap kali makan, jangan lupa mengisi sekitar setengah piring Anda dengan buah-buahan dan sayuran.

Ikan kaya omega-3

Omega-3 dalam makanan laut seperti salmon dan tuna membantu mengobati peradangan kronis, meningkatkan mood, dan melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang berbahaya. Omega-3 tak hanya dapat ditemukan pada hewan, tapi juga pada tanaman seperti kenari, flaxseed, telur beromega-3, atau minyak kanola. Usahakan mengonsumsi ikan setidaknya 170 gram setiap minggu.

Makanan utuh

Menurut penelitian, mengonsumsi makanan utuh seperti sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, telur, yogurt, minyak dengan kandungan lemak tak jenuh tunggal, teh, dan air mineral bisa menurunkan risiko kerutan dan penuaan kulit dini. Itu jika dibandingkan dengan mereka yang suka mengonsumsi susu, daging merah (terutama daging olahan), mentega, kentang, dan gula. Para peneliti percaya hal tersebut bisa terjadi berkat kandungan antioksidan, fitokimia, dan lemak tak jenuh tunggal dalam makanan utuh.

Teh hijau

Teh hijau sarat akan antioksidan polifenol EGCG yang memberikan perlindungan dari sinar ultraviolet yang merusak, mencegah kerusakan DNA, membantu memperbaiki kerusakan yang ada, dan membuat tubuh tetap terhidrasi.

Cokelat

Cokelat hitam kaya dengan antioksidan flavonoid yang ampuh melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari, menurut satu studi. Bahkan, hanya dengan mengoleskan cocoa butter alami ke permukaan kulit, kulit akan terjaga kelembapan dan keelastisitasannya.

Dengan terkuaknya rahasia awet muda seperti di atas, semoga semakin mempermudah Anda terlihat lebih muda dari hari ke hari.



Rambut Panjang Kian Memukau

Agar Rambut Panjang Kian Memukau

 Rawatlah Rambut Anda Seperti ini


 


Dalam sebulan, sehelai rambut bisa tumbuh sekitar 0,6-0,7 cm dan dapat terus bertambah panjang hingga enam tahun ke depan. Jadi untuk mendapatkan rambut panjang, Anda bisa mengira-ngira berapa lama waktu yang dibutuhkan.


Siklus alami rambut sendiri pada umumnya akan berakhir setelah enam tahun. Rambut lama kemudian akan rontok dan membuka jalan bagi tumbuhnya rambut baru. Siklus ketahanan rambut tiap orang bervariasi, ada yang hanya dua tahun atau bisa mencapai enam tahun.



Siklus kehidupan rambut sendiri tergantung kepada banyak faktor dan kondisi. Salah satu faktor yang terhitung signifikan adalah bagaimana cara seseorang merawat rambutnya. Makin banyak prosedur penataan rambut yang diterapkan, maka secara otomatis makin banyak perubahan pada struktur alami rambut dan berdampak kepada ketahanannya secara umum.

Perawatan yang Diperlukan oleh Rambut Panjang

Agar rambut panjang Anda tetap sehat dan dapat menunjang penampilan dengan optimal, maka beberapa tindakan di bawah ini bisa dilakukan sebagai bentuk perawatan.
  • Pangkas rambut secara berkala
Ingatlah bahwa sering memotong rambut bukan berarti akan mempercepat pertumbuhan rambut. Lebih baik lakukan pemangkasan ujung rambut secara terjadwal guna mempertahankan panjang rambut sesuai dengan ukuran ideal yang diinginkan. Guna menghilangkan kemungkinan adanya bagian ujung yang telah rusak, disarankan untuk memangkas ujung rambut setidaknya tiap 6-8 minggu. Hal ini juga berguna mencegah tumbuhnya rambut dengan ujung bercabang.
  • Pertahankan diet sehat
Untuk mendapatkan pertumbuhan rambut yang sehat selama Anda berusaha memanjangkan rambut, diperlukan asupan nutrisi yang cukup dan seimbang. Berdasarkan kesepakatan para ahli kesehatan, diet seimbang untuk mendukung pertumbuhan rambut tersebut setidaknya harus dilengkapi dengan 13 vitamin esensial. Vitamin esensial tersebut termasuk vitamin A, D, E, K, C, dan kelompok vitamin B-kompleks. Vitamin golongan B-kompleks adalah biotik, riboflavin, asam pantotenat, niasin, tiamin, vitamin B-6, vitamin B-12, dan folat.
  • Perhatikan pemakaian sampo Anda khusus pada kesempatan ini
Penggunaan sampo yang disarankan saat Anda tengah berupaya merawat rambut yang sedang dipanjangkan adalah 2-3 kali tiap minggunya.
Mencuci rambut dengan sampo dapat menghilangkan kandungan minyak di kulit kepala yang berguna untuk menjamin kesehatan rambut panjang Anda. Selain memastikan pemakaian sampo hingga ke kulit kepala, usahakan selalu menerapkan conditioner di ujung rambut setelah keramas.
Sebagai alternatif jika ingin menghindari pemakaian sampo, gunakan hanya conditioner pembersih untuk menjaga rambut kelembapan Anda.
  • Keringkan dengan hati-hati
Agar rambut panjang Anda tidak cepat rusak, maka saat mengeringkan rambut lakukanlah sehati-hati mungkin. Cukup peras rambut untuk menghilangkan kelebihan air, lalu tutup dengan handuk. Hindarilah menggosok-gosok rambut dengan handuk kering. Saat menguraikan rambut setelah ditutup handuk, gunakan sisir bergigi jarang untuk menghindari rambut kusut saat sudah kering.
  • Hindari menata rambut berlebihan
Untuk menjaga kesehatan rambut panjang Anda, hindari menerapkan penataan rambut yang melibatkan zat kimia, panas dan pewarnaan secara berlebihan. Beberapa gaya yang sebaiknya dihindari adalah mengeriting rambut, menggunakan pewarna rambut, meluruskan rambut dengan dipanaskan, dan menyisir berlebihan.
  • Hindari mengikat terlalu ketat
Menguncir rambut dengan gaya ekor kuda atau mengepangnya mungkin membuat Anda terlihat lebih menawan. Hanya saja, usahakan ikatan yang dilakukan tidak terlalu ketat. Jika menerapkan gaya yang menjadikan rambut tertarik terlalu ketat, justru memungkinkan rambut mengalami kerusakan.

Satu lagi yang patut diingat adalah menjaga rambut turut membutuhkan kesabaran dan ketelatenan. Jadi, jangan merasa perawatan rambut telah cukup dilakukan hanya dengan beberapa kali perlakuan yang direkomendasikan. Perawatan secara konsisten akan membuat hasil yang diinginkan lebih mudah diraih.


Manfaat Infused Water

Fakta tentang Manfaat Infused Water

 

 

Infused water terbuat dari air mineral yang dipadukan dengan potongan buah. Minuman ini menjadi populer karena diklaim mendatangkan banyak manfaat. Namun benarkah demikian?

Pernah melihat orang menenteng botol air mineral yang diisi dengan potongan lemon atau buah-buahan lain? Seperti itulah yang dinamakan dengan infused water. Infused water dibuat dengan menambahkan potongan buah ke dalam sebotol air mineral. Setelah diaduk, botol segera ditutup dan disimpan di dalam lemari pendingin untuk setidaknya dua jam agar rasa dan sari buah menyatu dengan air. Biasanya setelah direndam di dalam air untuk waktu yang cukup lama, potongan buah menjadi lembek dan dibuang karena teksturnya yang kurang enak untuk dimakan.


Klaim mengenai Manfaat Infused Water

Akhir-akhir ini infused water populer dan menjadi bagian dari gaya hidup karena dipercaya mendatangkan banyak manfaat kesehatan bagi tubuh. Padahal klaim-klaim tersebut belum tentu sepenuhnya benar. Berikut ini beberapa klaim mengenai manfaat infused water beserta faktanya.

Sarana detoks dan trik memperlancar metabolisme tubuh

Potongan lemon yang dimasukkan dan dikonsumsi bersama air mineral diklaim sebagai sarana detoks yang baik bagi tubuh. Ide detoks berasal dari kepercayaan bahwa racun bisa menumpuk di dalam tubuh dan dengan pola makan khusus atau detoks, racun ini bisa dihilangkan. Namun tidak ada bukti bahwa racun menumpuk di dalam tubuh seiring waktu. Jika benar demikian, maka tubuh akan sering sakit. Sehingga diet atau pola makan detoks pun belum terbukti secara klinis berguna bagi tubuh.

Anti-penuaan

Air mineral yang dipadukan dengan buah-buahan yang kaya antioksidan, seperti delima dan stroberi, dianggap dapat menjadi sarana ampuh melawan efek penuaan.
Antioksidan berguna untuk menangkal radikal bebas yang berdampak buruk bagi tubuh. Mengonsumsi banyak buah dan sayur-sayuran menunjukkan hasil positif dalam menghambat proses penuaan.
Minum infused water bisa memberikan manfaat lebih dalam anti-penuaan dibandingkan dengan minum air putih saja. Namun jika ingin memaksimalisasi jumlah antioksidan di dalam pola makan sehari-hari, jangan batasi buah terendam di dalam infused water saja. Konsumsilah beragam buah dan sayur-sayuran secara langsung juga.

Menurunkan berat badan menjadi lebih ideal

Mengonsumsi infused water diklaim bisa menurunkan berat badan menjadi lebih sehat.  Namun, belum ada penelitian medis yang membuktikan klaim tersebut. Berat badan ideal yang sehat paling baik dicapai dengan olahraga teratur dan pola makan yang sehat.

Meski belum terbukti mengenai manfaat kesehatannya, bukan berarti infused water sama sekali tidak mendatangkan keuntungan. Minuman ini bermanfaat, khususnya bagi orang-orang yang tidak suka mengonsumsi air mineral dan anak-anak yang kurang suka mengonsumsi buah-buahan. Orang yang tidak suka minum air mineral biasanya memenuhi kebutuhan cairan mereka dengan minuman seperti kopi, teh, atau minuman ringan.

Padahal beberapa minuman jenis ini justru cenderung membuat tubuh menjadi makin kekurangan cairan karena kandungan kafeinnya. Selain itu, minuman-minuman ini, terutama minuman kemasan umumnya berharga mahal, mengandung kadar gula tinggi, dan menambah kalori dibandingkan dengan air mineral. Dengan infused water, mereka dapat mengonsumsi air mineral dengan aneka rasa berbeda yang dapat diganti tiap hari sesuai dengan pilihan buah-buahan yang diinginkan.  Berikut ini adalah beberapa menu yang dapat dicoba.

  • Siapkan 2 potong lemon, setengah buah mentimun diiris tipis, 10-12 daun mint, masukkan ke dalam 3 liter air. Aduk, tutup rapat, dan simpan dalam lemari pendingin selama 2 jam. Pastikan infused water tidak terlalu asam. Jika terasa asam, tambahkan air.
  • Siapkan seliter air, setengah cangkir stroberi potong, dan setengah cangkir nanas potong. Masukkan stroberi dan nanas dalam air, aduk, tutup rapat, dan simpan dalam lemari pendingin.
  • Bekukan sekitar 300 gram biji delima ke dalam cetakan es batu dengan air. Setelah beku, masukkan ke dalam 2 liter air mineral yang telah dimasuki irisan lemon dan diamkan di dalam lemari pendingin.

Pastikan air yang digunakan adalah air matang dan buah yang digunakan segar dan telah dicuci bersih.

Infused water dapat menjadi jalan tengah bagi Anda yang tidak suka mengonsumsi air mineral. Pastikan kebutuhan cairan tubuh Anda terpenuhi dengan mengonsumsi sekitar 2 liter cairan per hari. Mengonsumsi cairan yang cukup, baik itu air putih biasa atau infused water penting untuk fungsi normal tubuh dan mencegah dehidrasi. Selain itu akan menjaga ginjal tetap sehat dan menghindari kondisi seperti batu ginjal, konstipasi dan wasir.






Cara Menghilangkan Minyak di Wajah

Cara Ampuh untuk Menghilangkan Minyak di Wajah

 

Menghilangkan Minyak di Wajah menjadi artikel menarik khususnya bagi wanita-wanita yang memiliki masalah minyak berlebih pada wajah. Sangat mengganggu penampilan ketika kita para perempuan menghadiri acara penting dan wajah kita terlihat berminyak satu jam bahkan ada yang kurang dari satu jam wajahnya sudah dipenuhi dengan sebum atau minyak. Belum lagi masalah lain muncul yaitu dapat memicu timbulnya jerawat yang paling dimusuhi oleh para wanita.






Untuk menghilangkan minyak di wajah tentu para wanita mencari cara yang paling ampuh dan aman agar kulit wajah tidak semakin memburuk. Beberapa tips akan dipaparkan disini untuk wanita yang memiliki kulit berminyak dan bingung bagaimana cara mengatasinya.

Sebelum kita masuk pada pembahasan mengenai cara menghilangkan minyak di wajah, kita kenali dahulu jenis kulit berminyak. Kulit yang memiliki kelenjar lemak sehingga dapat memproduksi minyak secara berlebihan yang jauh dari kata normal ini juga memiliki ciri-ciri seperti, make up tidak akan bertahan lama, banyak kotoran mudah menempel pada wajah, lapisan kulit tanduk sering terkelupas, memiliki kelenturan kulit yang tinggi, permukaan kulit tampak kasar dan lebih berminyak dibagian dagu dahi dan hidung, banyak komedo dan pori-pori besar, dan habis dibersihkan kulit wajah terlihat mengkilap.

 

Penyebab Wajah Berminyak

 

Banyak cara menghilangkan minyak di wajah tetapi tahukah anda bahwa kulit berminyak memiliki keuntungan? Ya, keuntungan memiliki kulit berminyak adalah wajah tetap lembab sehingga dapat mencegah terjadinya penuaan dini. Tetapi yang harus diingat adalah tetap mengurangi minyak berlebih yang diproduksi oleh kulit wajah kita.Penyebab wajah berminyak menjadi salah satu
alasan mengapa seseorang banyak mencari artikel cara menghilangkan minyak di wajah. Siklus menstruasi dapat menjadi salah satu penyebab kulit berminyak kerana wanita saat menjelang haid sampai sesudah haid banyak sekali memproduksi hormon. Stres juga dapat menjadi pemicu minyak berlebih pada wajah karena saat stres, kita banyak berfikir menyebabkan wajah banyak memproduksi kortisol. Faktor cuaca juga disebut-sebut sebagai penyebab timbulnya minyak berlebih pada wajah karena cuaca panas dan lembab akan menyebabkan kulit memproduksi banyak minyak untuk menyesuaikan lingkungannya. Kosmetik jika tidak cocok dengan wajah kita juga dapat memicu munculnya minyak pada wajah, karena itu perlu berhati-hati jika ingin menentukan kosmetik untuk wajah kita, sebaiknya pilih jenis kosmetik sesuai dengan jenis kulit kita. Faktor keturunan juga dapat menjadi salah satu penyebab wajah berminyak.

Tips Menghilangkan Minyak di Wajah


Tips untuk menghilangkan minyak di wajah, antara lain:
  1. Cuci wajah dua kali sehari, jika orang muslim dengan berwudhu untuk sholat 5 waktu lebih baik. Jika tidak dibersihkan, banyak kotoran dan partikel lain yang dapat menyumbat pori-pori yang dapat menjadi penyebab munculnya jerawat.
  2. Gunakan pembersih wajah yang khusus untuk wajah berminyak.
  3. Usahakan menggunakan kosmetik dan produk perawatan lainnya yang oil free dan usahakan berbahan dasar air, khusus untuk kulit berminyak.
  4. Masker yang dapat digunakan, yaitu masker lumpur atau masker tanah liat setidaknya dua kali dalam seminggu, atau bisa membuat masker alami dari buah-buahan agar minyak pada wajah berkurang sekaligus dapat membuat kulit terasa halus dan segar.
  5. Kurangi mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung lemak.
Walaupun minyak di wajah tidak bisa hilang secara total, setidaknya minimalisirlah agar wajah terhindar dari masalah jerawat karena banyak kotoran yang mudah menempel pada wajah kotor dan berminyak. Sediakan kertas minyak untuk menghilangkan minyak di wajah sekaligus untuk menjaga agar make up tidak berantakan.






Sabtu, 27 Agustus 2016

Kue Gemblong

Resep Kue Gemblong Khas Betawi

 



BAHAN :

200 gr tepung ketan
100 gr kelapa parut kasar
125 ml santan hangat dari 1/2 butir kelapa
1/2 sdt garam
Minyak goreng secukupnya


BAHAN BESTA :

100 gr gula pasir
100 gr gula merah sisir
150 ml air
2 lembar daun pandan, simpulkan


CARA MEMBUAT :

1. Campur tepung ketan putih, kelapa parut kasar, dan garam. Aduk rata. Tuangkan santan sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai kalis.
2. Ambil sedikit adonan. Bentuk bulat lonjong agak pipih.
3. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang sampai matang. Angkat dan dinginkan.
4. Untuk Bahan Besta : Panaskan air, gula pasir, gula merah, dan daun pandan sambil diaduk sampai kental dan berbusa.
5. Masukkan gemblong yang sudah digoreng. Aduk sampai terbalur besta gula. Matikan api. Aduk terus sampai terbalut besta gula merata dan kering.




Resep Kue Klepon

Resep Kue Klepon





Bahan :

½ sdt garam
1 sdt air kapur sirih
2 tetes pasta pandan/pewarna hijau
175 ml air hangat
250 gr tepung ketan
100 gr gula merah, iris tipis
½ butir kelapa setengah tua, kupas kulitnya parut dan kuku.


Cara Membuat:

Larutkan garam, air kapur , air daun suji dan air hangat, aduk.
Campurkan ke dalam tepung ketan. Aduk dan uleni hingga campuran tepung ketan tercampur rata dan kalis.
Ambil 2 sdt adonan, pipihkan, taruh ½ sdt gula merah ditengahnya. Tutup kembali dan bentuk menjadi bulatan.
Didihkan air, rebus onde onde selama ± 5 menit atau sampai terapung. Angkat dan tiriskan.
Gulingkan onde onde di dalam parutan kelapa parut. Sajikan.



Baca juga ;



Gurame Bakar Pedas Manis

Resep Ikan Gurame Bakar Pedas Manis

 



Bahan Utama :

kg ikan gurame segar ( usahakan yang berisi 2 ekor )

Bahan Olesan :
  • kecap manis secukupnya
  • minyak sayur atau mentega secukupnya
Bumbu yang dihaluskan :
  • 3 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri sangrai
  • 1 cm kunyit
  • 5 butir bawang merah
  • 10 buah cabe rawit hijau ( atau sesuai selera )
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • garam secukupnya
  • penyedap rasa secukupnya
Cara Membuat Ikan Bakar Pedas Manis :
  1. ikan gurame dicuci dengan air sampai benar-benar bersih
  2. setelah ikan dicuci bersih, lumuri dengan bumbu yang dihaluskan sampai rata
  3. bakar ikan yang sudah dilumuri dengan bumbu diatas bara sampai setengah matang
  4. olesi ikan dengan bahan olesan yang sudah dicampur menjadi satu
  5. bakar lagi ikannya sampai benar-benar matang dan kering sambil dibolak-balik
  6. ikan gurame bakar siap disajikan

Baca juga :


Electricity Lightning